22 Januari 2024, SMPN 27 Depok mengadakan study budaya ke Jogjakarta dan daerah budaya sekitar depok untuk siswa kelas 8. Study budaya ini bertujuan untuk mengenal dan mempelajari budaya serta sejarah yang ada di Jogjakarta dan sekitaran kota depok. Banyak sekali tempat yang dikunjungi SMPN 27 Depok seperti Malioboro, SMSR, Lava Tour, Keraton Jogjakarta, Candi Prambanan, Kebudayaan Betawi Situ babakan, dan Perpustakaan kota Depok.
SMPN 27 Depok sudah mempersiapkan persiapan untuk keguatan study budaya, mulai dari pembagian bus, jadwal perjalanan, pembagian kamar hotel, dan sebagainya. Sedangkan untuk murid kelas 7 dan kelas 9 menjalani pembelajaran jarak jauh (PJJ).
Kegiatan study budaya diakhiri tanggal 24 Januari 2024. Siswa – siswi kembali melaksanakan pembelajaran efektif.
KOMENTARI TULISAN INI