Rabu 5 Juni 2024, Lapangan utama SMPN 27 Depok dimulai acara pelepasan angkatan pertama siswa - siswi SMPN 27 Depok. Acara wisuda pelepasan ini bertema " Menjadi generasi yang cerdas,berkarakter,terampil dan handal." Acara ini turut dihadiri oleh kepala sekolah SMPN 27 Depok Bapak AHMAD MUHTAR, S.SI. M.PD. Komite Sekolah oleh Bapak
Ahmad Nadhif, S.H, M.H. dan Perwakilan Dinas Pendidikan Kota Depok.
Dimulai dengan tarian nandak ganjen yang diisi oleh ekskul tari SMPN 27 Depok. Pembacaan ayat suci Al-Qur’an oleh Ibu Amelia Dwi Hanum, S.Pd Menyanyikan lagu “Indonesia Raya, Mars Kota Depok, dan Mars SMPN 27 Depok” dirigen oleh Ibu Ruth Eka Putri, S.Mus dan Tim Panduan Suara, dilanjutkan sambutan - sambutan oleh perwakilan siswa ananda Aileen Meycellina Benita Natania Pereira, kepala sekolah SMPN 27 Depok, Komite Sekolah, dan perwakilan dinas kota depok.
Ketua komite kelas 9 SMPN 27 Depok mengingatkan untuk tetap belajar dan berprestasi menjaga nama baik almamater sekolah serta menghormati guru dan orang tua. dilanjuti prosesi sungkeman dari siswa kepada guru dan perwakilan orang tua siswa secara simbolis. Dilanjutkan Pengalungan Medali oleh Kepala sekolah SMPN 27 Depok “Bapak Ahmad Muhtar, S.Si, M.Pd. & Wali Kelas".
Diisi pula doa dari Bapak Khizbullah Kafabih, S.Pd.I. lalu ditutup dengan Pembacaan Puisi oleh ananda “Mochammad Raihan Syahdan Wibowo.” serta Persembahan Lagu dari siswa kelas 9 oleh ananda “Laura Putri Christhabelle Valentina Gurinda.”
KOMENTARI TULISAN INI